Oleh Ustadz Abdullah Hadrami

1.Ada seorang murid menyampaikan kepada gurunya tentang seseorang yang berbicara buruk perihal gurunya tersebut.

Sang Guru dengan tenang dan bijak menjawab:
“Wahai muridku, jika yang ia tuduhkan benar, semoga Allah mengampuni aku. Namun, jika yang ia tuduhkan tidak benar, semoga Allah mengampuninya”.

2.Ada seorang murid menyampaikan kepada gurunya tentang seseorang yang berbicara buruk perihal gurunya tersebut.

Sang Guru dengan tenang dan bijak menjawab:
“Wahai muridku, keburukan-keburukanku yang tidak ia ketahui lebih banyak lagi”.

3.Nasehat pohon kepadaku.

Pohon itu menasehatiku layaknya seorang Guru yang bijak. Ia berkata, “Wahai Abdullah! Tirulah aku! Jadilah seperti aku! Walau mereka melempariku dengan batu, aku tetap memberi mereka buah-buahan!”

Ya Allah, karuniakan kepada kami hati yang bersih, jernih, bening dan selamat, Qolbun Salim, Aamiin.